DUNIA TANPA SUARA
Tak perlu kau berkeluh-kesah, kekasih, tersenyumlah
Sebab wewangian semerbak mengisi
Duka hari tanpa lara
Menyanjung keindahan fajar
Menggelora dalam cita
Dan, dedaunan mendesau suram
Dan, dahan-dahan mengayun lesu
Mengangguk ringan
Berkata dalam sunyi
Menggetarkan jiwa setiap insani
O kekasihku, kemari dan menarilah bersamaku
Kala ku memanggil namamu
Dalam keraguan
Mengindahkan seruan alam
Menggema dalam keheningan
Sebab segala sesuatu, menjadi hening
Kala dirimu dijauh sana
Berpendar dalam
Cahaya agung nan suci
Pulakah engkau disana, wahai pujaan hati?
kala segala sesuatu menjadi jelas
Dan, kesamaran telah sirna
Dan, senyuman puas menyeringai
Menderukan derai tawa angan
Sebab segala sesuatu, menjadi hening
Gejolak hasrat manusia
bergelombang
dan, hewan-hewan tertidur lelap
dalam dunianya
yang kelam dan nyata
O kekasih, bilakah kau mengerti diriku ini?
seonggok daging dengan segenap harapan
Berjalan beriringan
Angan-angan yang nyata
Berlirih sesu sedan
Dalam dunia tanpa suara
-Ghaza Monthy Amos-
Selasa, 07 April 2009
Langganan:
Postingan (Atom)